Cushion somethinc copy paste breathable.
Somethinc adalah salah satu brand lokal perawatan kulit dan kosmetik yang terus mencuri perhatian para beauty enthusiast dengan terobosan terbarunya. Salah satu produk dari Somethinc yang saat ini tengah hangat menjadi pembicaraan adalah Copy Paste Breathable Cushion.
Banyak orang menganggap bahwa cushion ini mampu menyempurkan warna kulit dengan formulasi yang sudah disesuaikan dengan warna kulit orang Indonesia. Selain itu, formula cushion juga sudah disesuaikan dengan kelembapan iklim Indonesia.
Fyi, Cushion Somethinc dibuat dengan menggunakan teknologi hybrid, sehingga dapat digunakan sebagai kosmetik sekaligus skincare. Dan untuk informasi selengkapnya, berikut fakta-fakta menarik mengenai Cushion Somethinc, antara lain :

Daftar Isi
Kandungan Dari Formula Somethinc Copy Paste Breathable Cushion
Cushion Somethinc ini diformulasikan dengan berbagai kandungan dengan efek layaknya skincare dengan berbagai manfaat bagi kulit seperti diantaranya SPF 33 PA++, Castrol Oil Isostrarate, Anthemis Abilis Flowers Extract (Chamomile), dan Caffeine.
Yang perlu kalian ketahui produk ini juga tidak mengandung bahan berbahaya seperti paraben, gluten, alkohol, allergen, fragrance, dan sulfat. Sehingga tetap aman diaplikasikan pada kulit sensitif.
Tekstur, Coverage, Dan Ketahanan
Somethinc Copy Paste Breathable Cusion memiliki tekstur yang cenderung cair dan tidak patchy sehingga mudah diratakan dengan menggunakan spons bawaannya. Selain itu, cushion Somethinc ini juga memiliki daya tutup (coverage) medium serta dapat menghasilkan tampilan smooth selama 6 jam. Kamu bisa tambahkan satu atau dua layer lagi untuk mendapatkan hasil yang full coverage.
Hasil akhir penggunaan cushion Somethinc ini adalah healthy glow, sehingga kamu akan memancarkan rona wajah lembap yang berkilau dan sehat. Kamu pun tidak perlu repot berulang kali retouch karena cushion Somethinc ini tidak bergeser meskipun sudah lama digunakan.
Baca juga :
- Skintific eye cream dan cara pakainya.
- Mengatasi kulit kering dan belang akibat berenang.
- Review Scarlett Perfect Coffee Edition
Varian Shade dari Somethinc Cushion
Varian shade Somethinc Cushion ini banyak serta mewakili warna kulit Indonesia yang cenderung warm. Bahkan, tersedia juga pilihan shade yang cocok diaplikasikan pada kulit yang cenderung gelap.
Berikut beberapa pilihan shade dari Somethinc Copy Paste Breathable Cushion untuk warna kulit yang lebih terang yaitu Perle, Bijoux, Nina, Serene, Charlotte, Éclair, Coco, dan Alter. Sedangkan shade cushion Somethinc untuk kulit sawo matang ada empat varian yaitu Goddess, Tiffany, Fawn, dan Penny.
Informasi package dan Harga Somethinc Copy Paste Breathable Cushion

Packaging pada Cushion Somethinc ini menggunakan kotak plastik yang cukup tebal. Terdapat aplikator berupa puff dan cermin di dalam kemasannya untuk memudahkan merias wajah.
Namun Somethinc chusion ini sedikit berbeda dengan kebanyakan cushion karena menggunakan puff berbentuk mesh yang bisa menjaga kehigienisan produk. Puff mesh-nya tidak mudah kering atau terkontaminasi karena tidak menyerap produk seperti cushion kebanyakan. Meski demikian, cushion Somethinc ini tetap bisa menempel dengan baik saat hendak diaplikasikan pada wajah.
Harga dari cushion Somethinc ini mulai dari Rp 185.900,- dengan berat produk 15 gram. Somethinc Copy Paste Breathable Cushion bisa diisi ulang menggunakan refill catridge yang dibandrol dengan harga Rp 125.000,-.
Baca juga :
- Review Scarlett body care terbaru.
- Serum Ponds Bright Beauty Power.
- Reveal your beauty Scarlett x TWICE
Kamu bisa menemukan produk cushion Somethinc yang sesuai dengan jenis kulit melalui website somethinc.com lho. Website ini sekaligus merupakan ecommerce skincare dan kosmetik online yang telah bekerjasama dengan berbagai brand ternama di Indonesia dan luar negeri.
Semoga bermanfaat!